Perawat Kesehatan Dibunuh OTK
JAYAPURA- Nasib naas menimpa Berni Fellery Kunu (24), seorang perawat dari misionaris Kristen Advent yang melakukan tugas pelayanan di daerah pedalaman ini dibunuh Orang Tak Dikenal (OTK), di Kampung Yabasorom, Distrik Pamek, Kabupaten Pegunungan Bintang, Kamis (29/3).
Kapolres Pegunungan Bintang AKBP Michael Mumbunan, SIK ketika dikonfirmasi, Sabtu (31/3) membenarkan kejadian tersebut. Menurut Kapolres, kasus pembunuhan tersebut dilakukan oleh beberapa masyarakat di Distrik Pamek yang berjumlah sekitar 23 orang diantaranya, laki-laki 19 orang dan perempuan 4 orang.
“Untuk penyebabnya sedang dalam lidik, dan saya sudah perintahkan Kasatserse untuk menuju ke lokasi melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP),” ungkapnya.
Diakui Kapolres bahwa kasus ini merupakan kasus pertama kalinya seorang misionaris dibunuh oleh OTK. Oleh karena itu, upaya yang pihaknya akan dilakukan yakni mencari pelaku. “Informasi yang kami dapat dari Kepala Distrik setempat pelakunya bukan penduduk asli di daerah tersebut,” jelasnya.
selengkapnya baca di Harian Cenderawasih Pos Edisi 2/4 (fia/tri)